Banjir Hingga 3 Meter, Kampung Rawalintas Butuh Perhatian dari Pemda

Opsinews.id, Bekasi – Akibat curah hujan yang cukup tinggi sejak Selasa 31 Desember 2019 hingga Rabu 1 Januari 2019 pagi membuat beberapa wilayah di Kabupaten Bekasi terendam banjir.

Salah satu daerah yang cukup parah terendam banjir adalah kawasan Jababeka di Rawalintah, Kabupaten Bekasi.

Ketinggian air mencapai 3 meter bahkan lebih, membuat warga-warga panik karena bingung harus mengungsi ke mana.

Menurut Kepala Kementerian Agama Kabupaten Bekasi, H Sobri, air masuk ke rumah warga sejak dini hari dan begitu cepat terjadi.

“Dari subuh sudah masuk rumah warga, ketinggian air mencapai 3 meter bahkah ada yang lebih,” kata H Sobri kepada Opsinews.id Rabu 1 Januari 2019.

Menurutnya, banjir kali sebelumnya tidak pernah terjadi.

“Sebelumnya gak pernah, mungkin banjir ini diakibatkan karena pengembangan di kawasan industri Jababeka seperti menjamurnya apartemen, hotel dan perumahan sementara saluran air tidak diadak serta dikelola dengan baik,” ungkapnya.

Ia mengharapkan pengembang di kawasan industri di Jababeka untuk memperhatikan saluran-saluran air serta meminta perhatian dari pemerintah daerah untuk dikoordinirkan tempat pengungsian yang layak serta perahu karet.

“Berharap pengembang dapat memperbaiki saluran air yang mampet, agar banjir tidak separah ini. Selain itu mengetuk perhatian dari Pemda Kabupaten Bekasi untuk menyediakan perahu karet untuk warga mengungsi,” tutupnya.

Untuk diketahui, kawasan Rawalintah ini terletak di pinggiran Jababeka, Kabupaten Bekasi, Cikarang, Jawa Barat.

Exit mobile version