Jakarta Pusat – Anggota Bhabinkamtibmas Gondangdia Aiptu Kamidi bersama FKDM dan Pokdarkamtibmas melaksanakan pemantauan dan pengamanan perbatasan wilayah Senen dengan Menteng Jakarta Pusat. Senin (19/8/2024).
Bersama FKDM, Pokdarkamtibmas, Aiptu Kamidi patroli berjalan kaki Kali Pasir dan membubarkan remaja yang masih nongkrong menjelang pagi hari
Kepada para orang tua yang anaknya belum masuk kerumah untuk segera dihubungi dan tidak keluar diatas pukul 22. 00 wib.
Selanjutnya menyampaikan kegiatan ini merupakan arahan dan pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Metro Menteng Kompol Bayu Marfiando, S.H., S.I.K., M.Si, agar para personil proaktif melakukan pemantauan di tempat rawan kumpulnya remaja.
Kepada Aiptu Kamidi menyampaikan agar berkoordinasi dan sampaikan kepada pihak kepolisian atau Polsek Metro Menteng apabila terjadi gangguan Kamtibmas.