TNI AL, Makassar- Untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan narkotika di lingkungan TNI AL khususnya Satuan Lintas Laut Militer (Satlinlamil) 3, Balai Pengobatan bersama Satuan Pengamanan dan Satuan Provos Satlinlamil 3 melaksanakan tes urine secara mendadak kepada personel Satlinlamil 3 dan ABK KRI Teluk Hading-358, bertempat di Aula Mako Satlinlamil 3, Jalan Teuku Umar, Makassar, Selasa (20/8/2024).
Kegiatan pemeriksaan urine dilaksanakan secara mendadak atas perintah Komandan Satlinlamil 3 Kolonel Laut (P) Nur Rochmad Ibrohim, S.T., M.Si., M.Tr. Hanla., kepada Personel Satlinlamil 3 dan ABK KRI Teluk Hading-358.
Komandan Satlinlamil 3 menyampaikan bahwa kegiatan pemeriksaan urine tersebut dilaksanakan menindaklanjuti perintah Pimpinan Atas dalam hal ini Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) dan Panglima Komando Lintas Laut Militer (Pangkolinlamil) dengan tujuan untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan narkotika di lingkungan prajurit.
Komandan Satlinlamil 3 juga menyampaikan terima kasih atas partisipasi personel dalam kegiatan pemeriksaan urine ini karena dari 51 personel yang mengikuti tes urine, tidak ditemukan adanya indikasi personel yang mengkonsumsi narkoba dan obat-obatan terlarang, hal ini patut diacungi jempol karena sampai dengan saat ini personel memiliki iman yang kuat dari pengaruh hal-hal negatif.
“Kegiatan ini akan dilaksanakan secara berkesinambungan dengan waktu yang tidak ditetapkan, untuk itu agar seluruh personel tetap menjaga diri dari pengaruh narkoba dan obat-obatan terlarang karena akan merusak kesehatan, karir, dan masa depan,” ujar Dansatlinlamil 3.